Ada IIMS dan GIIAS, Pasar Mobkas "Terjun Bebas"

Kompas.com - 02/09/2015, 17:25 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Ajang jualan mobil baru di dua pameran otomotif besar yang digelar bersamaan pada Agustus lalu sangat memengaruhi penjualan mobil bekas (mobkas). Menurut pengakuan salah satu diler mobkas di WTC Mangga 2, selama Agustus penjualan mobkas turun sampai 50 persen.

Dua pameran itu adalah Indonesia International Motor Show dan Gaikindo Indonesia Internatinonal Auto Show, keduanya digelar pada 20 – 30 Agustus 2015. Ada kecenderungan konsumen tetap memilih untuk membeli mobil baru, namun menunda pembelian mobil sampai pameran digelar.

Agus Hariyanto, Staff Marketing diler mobkas Dream Cars di WTC Mangga 2 mengungkap aktivitas penjualan di showroom lesu pada Agustus. Jika biasanya di penjualan bisa mencapai 14 unit, bulan lalu cuma menyentuh 7 unit.

“Dari kawan-kawan juga mengatakan penurunan, dua pameran itu memengaruhi penjualan mobkas,” kata Agus kepada KompasOtomotif, Rabu (2/8/2015).

Dream Cars menjual mobil-mobil segmen menengah ke atas, mulai dari sedan merek-merek Jerman dan Jepang, sampai mobil sport Porsche Carrera. Setelah pameran selesai, Agus berharap penjualan mobkas kembali menggeliat pada September.

“Ke depannya buat mobil seken otomatis berubah. Kita optimis ada geliatnya, pasti ramai lagi,” kata Agus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Komentar
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com