Fabregas "Goda" Messi dan Mourinho

Kompas.com - 23/12/2014, 03:01 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber Goal
LONDON, KOMPAS.com - Meski beberapa kali menyatakan ingin pensiun di Barcelona, penyerang Lionel Messi sempat menyatakan bahwa ada kemungkinan ia meninggalkan Barcelona sebelum gantung sepatu. Menurut pemberitaan di Spanyol, Messi berubah pikiran karena situasi di Barcelona tidak sesuai dengan harapannya.

Mantan gelandang Barcelona, Cesc Fabregas, mengaku senang jika Messi mengikuti jejaknya pindah ke Chelsea. 

"Aku berharap (dia bergabung)! Mengapa tidak? Aku berharap hal itu terjadi. Sebagai  pemain Barca, aku yakin Messi pantas pensiun di sana mengingat kontribusi yang diberikannya kepada klub," kata Fabregas.

"Dia adalah legenda yang telah mengubah sejarah Barca. Namun, sebagai temannya, aku senang Leo berada di sisiku. Musim ini, Barca adalah Messi bersama10 pemain lainnya. Messi telah sering menyelamatkan timnya," lanjutnya.

Mengenai Barcelona, Fabregas menilai klub itu akan meraih sukses jika ditangani Jose Mourinho, yang pernah melatih Real Madrid dan saat ini menangani Chelsea. 

"Aku mengatakan bahwa Barcelona memiliki gaya permainan yang telah diketahuinya. Chelsea bermain sangat mirip (dengan Barcelona). Kami ingin menjadi protagonis, menguasai permainan, dan berusaha menciptakan gol. Kami memiliki beberapa sistem berbeda tetapi memiliki kesamaan filosofi," tutur Fabregas.

"Mourinho beradaptasi dengan pemain yang dimilikinya. Yang membuat dia menjadi pelatih luar biasa adalah kemampuannya beradaptasi dengan situasi apapun dan timnya bisa bermain dengan beberapa cara berbeda. Itu cara yang luar biasa dalam melatih," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Komentar
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com